Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example floating
Example floating
BERITASumatera

Aktivitas Gunung Marapi Masih Tinggi

184
×

Aktivitas Gunung Marapi Masih Tinggi

Sebarkan artikel ini
Erupsi Gunung Marapi.(magma indonesia)
Example 468x60

BUKITTINGGI, potretkita.id – Aktivitas Gunung Marapi terus mencatat tingkat kegiatan yang tinggi. PVMBG menyatakan, gunung tersebut tetap berstatus Level III atau Siaga.

Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Hendra Gunawan, menjelaskan hal ini dalam suratnya yang bertanggal 2 April 2024.

“Berdasarkan hasil analisa dan evaluasi secara menyeluruh hingga 1 April 2024, maka tingkat Aktivitas Gunung Marapi tetap pada level III (siaga),” terangnya.

Surat tersebut ditujukan kepada kepala BNPB, gubernur Sumbar, bupati Agam, bupati Tanah Datar, walikota Bukittinggi, dan walikota Padang Panjang.

Sejak dinaikkan statusnya dari level II (waspada) ke level III (siaga) pada 9 Januari 2024 pukul 18.00 WIB, PVMBG telah melakukan evaluasi secara rutin.

Hasilnya setiap pekan disampaikan kepada instansi berwenang dan kepala daerah, di sekitar Gunung Marapi yang terletak di Kabupaten Agam dan Tanah Datar.

READ  Rabu ini PSPP Bertolak ke Malang untuk Ikuti Liga 3 Nasional

Evaluasi dan analisa yang dilakukan PVMBG pada 23-31 Maret 2024, baik secara visual maupun instrumental, menunjukkan bahwa pasca erupsi utama pada 3 Desember 2023 pukul 15.40 WIB, yang mengakibatkan 24 pendaki meninggal dunia dan puluhan lainnya luka-luka, erupsi-erupsi berikutnya masih berlanjut secara tidak kontinyu, dengan jumlah kejadian harian fluktuatif.

Hingga 1 April 2024, intensitas letusan cenderung meningkat, dibandingkan dengan satu minggu sebelumnya, sementara hembusan asap cenderung menurun.

Pada 27 Maret 2024 terjadi lima kali letusan eksplosif, salah satunya pada pukul 00.13 WIB, dengan tinggi kolom abu mencapai 1.500 meter di atas puncak.

PVMBG menegaskan bahwa dengan masih berada pada level III atau siaga, maka enam poin rekomendasi PVMBG yang telah disampaikan sebelumnya tetap berlaku.

READ  Gunung Marapi Erupsi Terus, Pengungsi Juga Bertambah

Informasi yang dirilis pada laman Magma Indonesia, sepanjang Selasa (2/4), Marapi terlihat jelas, teramati asap kawah utama berwarna putih dengan intensitas tipis hingga sedang tinggi sekitar 250 meter dari puncak.

Sedangkan aktifitas kegempaan yang tercatat terdiri dari lima kali gempa Hembusan, 2 kali gempa Tektonik Lokal, 1 kali gempa Tektonik Jauh, dan 1 kali gempa Tremor Menerus.

Sementara itu, pada Rabu (3/4), kawah Gunung Marapi terlihat mengeluarkan asap berwarna kelabu, sebagaimana terlihat dari sejumlah foto yang dirilis netizen, pada berbagai platform media sosial.(mus).

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *