Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Example floating
Example floating
KesiswaanSEKOLAH

30 Siswa SMP Hikmah Padang Panjang ke Malaysia

404
×

30 Siswa SMP Hikmah Padang Panjang ke Malaysia

Sebarkan artikel ini
Para siswa SMP Hikmah yang akan berangkat ke Malaysia, foto bersama Pj. Walikota Padang Panjang Sonny Budaya Putra.(*)
Example 468x60

PADANG PANJANG, potretkita.id — Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Panjang Sonny Budaya Putra, melepas resmi 30 siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) Hikmah Padang Panjang.

Mereka mengikuti program kegiatan Moving School di Malaysia. Acara melepas siswa ini dilakukan di aula sekolah, pada Jumat (16/2).

Dari total peserta, terdiri dari 21 siswa laki-laki dan sembilan siswi perempuan. Mereka akan berada di Malaysia untuk mengikuti kegiatan ini pada 19-26 Februari 2024 ini.

Pada sambutannya, Pj Wali Kota Sonny Budaya Putra mengungkapkan bahwa mengikuti program Moving School merupakan sebuah kesempatan dan pengalaman berharga bagi murid SMP Hikmah untuk mengenalkan kebudayaan dan potensi yang ada di Padang Panjang.

READ  Lubuk Mata Kucing, Begini Asal Mula Ceritanya

“Banggalah menjadi warga Indonesia dan orang Sumatera Barat. Anak-anak kami juga sekaligus menjadi duta atau perwakilan dari Padang Panjang,” ujar Sonny.

Sebagaimana diberitakan Dinas Kominfo, Sonny juga meminta para siswa mengenalkan budaya Minangkabau dan Sumatera Barat.

Dengan mengenalkan budaya dan potensi Sumbar, khususnya Padang Panjang, tentu keinginan mereka untuk datang ke Padang Panjang menjadi tinggi.

Kepala Sekolah Fanhas Chandra menjelaskan, kegiatan ini merupakan program rutin setiap tahunnya, dan menjadi salah satu program unggulan. Hal ini sebagai tindak lanjut dari program unggulan tiga bahasa di SMP Hikmah.

“Salah satunya, kita mengaplikasikan dan mengimplementasikannya ke lapangan, dengan melakukan moving school di Malaysia, yang memiliki keberagaman bahasa,” jelasnya.

READ  Ada Khatam Al-Quran Gratis di Tanah Datar

Beberapa sekolah yang akan dikunjungi dalam program ini antara lain University Sains Islam Malaysia, University Malaya, Sekolah Seri Putri Cyber Jaya, dan Ainoon Bisnis School.(kominfo pdp; ed. mus)

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *